Kejadian yang memalukan itu berulang lagi

 

Entah kenapa ini bisa terjadi padaku, aku menaiki matic di saat yang genting perlu n penting malah dilanda masalah. Masalah kecil dari sebuah motor yang kadang tak terurus setelah sekian lama aku tinggalkan pergi menuntut ilmu ke kota jogja.

Emang dasarnya skutermatic harus dengan perawatan extra ketat, tapi kalo untuk dibawa senang-senang, berpacaran dengan cewek ku, gak da masalah (sebelumnya). Namun saat dibutuhkan untuk mengikuti test ujian seleksi karyawan ( cewek ku yg dapet panggilan ujian tsb) malah ada masalah yang membuat motor tidak bisa di gas maju.

Vbelt adalah salah satu komponen utama penggerak matic pengganti rantai pada speda motor biasa. dan Vbelt ini lah yang menjadi kendala di jalan cinere raya  hampir putus sehingga motor harus dituntun.

Jam 07.19 kejadiannya aku harus menuntun sejauh 400m dengan 20m tanjakan untuk mendatangi bengkel terdekat, sedangkan test diadakan di gedung Pharos, Permata hijau pada Jam 8.00. setelah sampai di bengkel dengan keringat bercucuran di campur debu jalannan yang di sapu oleh kendaraan yang macet berlalulalang, aku yang tadinya segar bugar seperti habis mandi, menjadi bau dan kotor.Ternyata bengkelnya belum buka.. kami menunggu bengkel buka jam 8.00 dan baru bisa ditangani oleh mekanik sekitar 8.15 karena para mekanik dan karyawan lainnya bersiap2 dalam membuka toko/bengkel/dealer.

Motorku Buatan tahun 2005, memang sudah selayaknya untuk meremajakan bagian penggerak motor, tapi kenapa disaat yang genting?? alhasil aku tidak jadi mengantarnya (cewek ku) ujian untungnya dia juga tidak marah, hanya saja aku merasa salah karena ini sudah kedua kalinya walaupun dengan motor yang berbeda,namun sama jenisnya yaitu motor MATIC.

Kejadian sebelumnya waktu aku mengantarkannya (cewek ku) ke setasiun Jatinegara untuk kepergiannya kuliah di semarang, kereta berangkat pukul 7.15 (kereta bisnis semarang). motor ini adalah motor adik ku, kulihat ban blakang memang sudah saatnya ganti, sudah ada niat untuk mengganti tapi orang tua belum memberiku uang untuk menggantinya dengan baru. Ban bagian belakang yg terlihat halus (botak) itu aku naiki dari depok menuju stasiun jatinegara. aku melewati rute pasar minggu- tugu pancoran, namun diujung jalan tugu pancoran ke jalan dewi sartika itu lah ban ku bocor, tepat ban blakang waktu itu jam 06.55, aku tidak jauh dari stasiun. Aku menambalkannya terlebih dahulu, karena dia tidak mau di antarkan dengan ojeg ataupun angkot, alhasil dia jelas ketinggalan kereta, karena memang sudah jauh tertinggal. untungnya kita salalu beli tiket dadakan, karena kalau tidak ya pasti merugi.. heheh..

setelah ketinggalan kereta aku merasa bersalah sekali, dia menenangkanku, tapi.. dia malah mengajakku ke Kantor mamanya.. Kejaksaan Negeri dibilangan Blok M. aku harus menghadap mamanya, sesampainya dikantor mama, agak kecewa mamanya,mama berujar ”lainkali ebih pagi lagi ya..” itu yg membuat aku bersalah. aku amat menyesal, aku malu... seharusnya tepat waktu dan tidak ketinggalan kereta namun..

Dan sekarang kejadian itu berulang lagi.. hanya gara-gara vbelt tidak bisa ikut ujian..

haah aku merasa bersalah.. dalam blog ku ini aku minta maaf kepada pacarku..

Komentar

Postingan Populer